Universitas Gunadarma, kampus dengan segala kelebihan prestasi akademik dan non-akademik. Salah satu kampus yang menuntut prestasi non-akademik selaras dengan prestasi akademik. Dengan berbagai macam Unit Kegiatan Mahasiswa di dalamnya membuat mahasiswa yang berbakat dan memiliki kemampuan berprestasi di bidang non akademik semakin terkordinir
Bola voli salah satunya, dari sekian banyak Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada, bola voli menjadi salah satu UKM yang banyak menyumbangkan piala kepada pihak kampus. Pada kejuaraan Athena contohnya. Athena adalah kejuaraan bola voli antar kampus se JABODETABEK, Jogja dan Bandung yang di adakan oleh Universitas Tarumanagara. Gunadarma menjadi salah satu universitas yang berpartisipasi.
Pada kompetisi ini, tim bola voli putri Universitas Gunadarma menjadi Juara setelah menyingkirkan universitas lain yang menjadi lawan pada pool yang sama dan mengalahkan sang empunya hajat, Universtas Tarumanagara dengan skor telak 3-0.
Kemenangan ini tidak menjadi titik berhenti bagi tim bola voli Gunadarma. Tapi kemenangan ini justru menjadi api semangat yang semakin membuat kami berlatih dan berlatih agar bisa mempertahankan.
"Mempertahankan Jauh Lebih Sulit Daripada Merebut"
-unknown-
Dan tim bola voli di UKM Voli Gunadarma sedang dalam proses persiaapan turnamen yang akan diikutinya dalam waktu dekat. Doakan saja semoga UKM Bola Voli Universitas Gunadarma putra dan putri nya tidak berhenti berprestasi dan masih terus memberikan sumbangan piala untuk Universitas Gunadarma.
Sukses terus buat tim volleyball gunadarma,
BalasHapusthankyou ajiiiii :)
Hapus